Menjadi sukses tentunya menjadi impian bagi semua orang, apalagi bila kesuksesan itu diraih dengan modal yang terbilang kecil. Modal memang sering sekali menjadi penghalang setiap orang untuk memulai sebuah usaha, menjadi sebuah tembok besar yang memisahkan antara usaha dan kesuksesan, tidak terkecuali bisnis kuliner atau makanan. Bisnis warung makan makan misalnya, begitu menjamur karena profit yang ternyata besarnya sangat luar biasa, apalagi bila mempunya cabang dimana-mana.

Setidaknya kesuksesan bisnis kuliner, baik berupa aneka kue dan jajanan pasar ataupun makanan besar, terletak pada kiat-kiat berikut

Tekad yang kuat

Setiap kesuksesan yang ada selalu bermula dari sebuah niat yang kokoh lalu membulat menjadi sebuah tekad yang kuat. Apalagi bila mengingat bahwa saat Anda memulai bisnis ini menggunakan modal yang kecil, tentunya semangat yang sudah Anda kobarkan tidak boleh pupus. Tenaga, pikiran, dan waktu harus dikorbankan agar bisnis kuliner bisa terus berkembang dan omsetnya terus bertambah.

Produk yang bermutu

Produk yang akan Anda hidangkan kepada konsumen haruslah dikemas sedemikian rupa dan semenarik mungkin untuk memikat minat masyarakat untuk mencicipi produk Anda. Jangan karena demi mencari untung yang besar, Anda malah tidak memperhatikan kualitas dari produk Anda.

Promosi dan marketing

Punya produk yang bagus dirasa akan percuma bila tidak dibarengi dengan branding yang kuat. Oleh karena itu promosi menjadi penting. Di era serba digital saat ini, promosi produk makanan sudah sangat mudah dan murah. Berbekal kamera ponsel dan caption menarik dapat dipastikan promosi produk Anda akan lebih mudah.

Harga yang bersaing

Harga seolah menjadi hal yang sesintif bagi sebagian masyarakat Indonesia. Tidak dapat dipungkiri bahwa konsumen kadang terlebih dahulu melihat harga yang dipatok dibandingkan menu yang diinginkan. Tapi tidak semua konsumen seperti itu kok, kalau cita rasa produk kuliner kamu dirasa sebanding dengan harganya, mereka tidak keberatan untuk mengeluarkan cost lebih banyak.

Saat ini tentu untuk memulai itu semua membutuhkan sebuah modal, walaupun kecil yang terpenting adalah bagaimana Anda memasarkannya dan bagaimana Anda selalu gigih mencapai kesuksesan yang ada.

Koperasi Namastra hadir untuk memenuhi keinginan Anda. Kami menyediakan modal untuk Anda yang ingin membuka usaha kuliner dan lain-lain. Ayo bergabung menjadi anggota koperasi Namastra, dan mulai serta kembangkan bisnis Anda sendiri.

Baca Juga: Ini Ciri Orang Sukses Dalam Berbisnis


Artikel blog ini ditulis oleh Koperasi Namastra, koperasi digital pertama di Indonesia dan Asia Tenggara. Kami menyediakan pembiayaan yang diberikan kepada kelompok wanita produktif yang tergabung dalam Kelompok Mandiri Sejahtera (KMS) yang akan digunakan untuk modal usaha dan membuka opsi investasi dengan pembagian profit yang jelas bersama Koperasi Namastra.

Koperasi Namastra secara resmi terdaftar dan diawasi oleh Dinas Koperasi